Pendaftaran Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) 2013 dibuka sejak 12 Mei lalu. Untuk memudahkan para calon pendaftar melaksanakan proses pendaftaran, Universitas Jember membuka layanan informasi dan konsultasi SBMPTN 2014. Hal ini disampaikan oleh Kepala Humas dan Protokol Universitas Jember di sela-sela kesibukan kerja di ruang tugasnya, (21/05). “Untuk memudahkan calon peserta SBMPTN kami bersama pihak akademik membuka layanan informasi dan konsultasi SBMPTN di Gedung Pusat Kegiatan Mahasiswa sejak 12 Mei lalu sampai dengan tanggal 6 Juni 2014 mendatang,” Drs. Agung Purwanto, M.Si mengatakan.
Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) 2014 merupakan seleksi yang dilakukan secara bersama oleh 64 Perguruan Tinggi Negeri (PTN) di Indonesia. Seleksi ini merupakan pola seleksi yang terpadu dan diselenggarakan secara serentak melalui ujian tertulis. Dalam jalur seleksi ini siswa SMA atau sederajat yang dapat mengikuti SBMPTN adalah lulusan tahun 2014, 2013 dan 2012.
Agung menambahkan tes tulis SBMPTN tahun ini berbeda dengan tahun lalu. Tahun ini tes tulis hanya berlangsung selama satu hari. “Untuk ujian tertulis tahun ini hanya 1 hari pada 17 Juni mendatang tidak dua hari seperti tahun lalu, sementara pengumuman hasil ujian akan direncanakan pada tanggal 16 Juli 2013,” tambah Agung.
“Secara teknis SBMPTN tahun ini juga berbeda, jika tahun lalu calon peserta membayar biaya pendaftaran terlebih dahulu, namun untuk tahun ini calon peserta melakukan pendaftaran secara online dulu melalui laman https://pendaftaran.sbmptn.or.id/login.php” imbuhnya. Pada saat melakukan pendaftaran secara online peserta harus menyiapkan pasfoto dalam bentuk softcopydengan ukuran 4 X 6 cm dengan ukuran file maksimum 100 KB dengan format JPG atau PNG. “Harus menggunakan foto resmi ya, jangan foto berpose seperti foto yang dipasang di sosial media” Agung mengingatkan.
Setelah menyelesaikan pengisian data diri dan data lainnya calon peserta akan mendapatkan Kartu Tanda Bukti Pendaftaran yang berisi kode pembayaran ke Bank. Kartu itu kemudian dicetak dan dibawa ke Bank untuk melakukan pembayaran. Pembayaran bisa dilakukan di Bank Mandiri, ATM Bersama ataupun ke Kantor Pos. Besaran biaya pendaftaran yang harus dibayarkan adalah Rp.100.000,- untuk semua kelompok ujian, kelompok IPA, IPS maupun kelompok campuran.
Drs. Agung Purwanto, M.Si menjelaskan jika layanan informasi dan konsultasi mengenai SBMPTN 2014 juga bertujuan memberikan layanan konsultasi mengenai dunia perguruan tinggi terutama mengenai program studi yang ada. Pasalnya dari pengalaman tahun-tahun sebelumnya masih ada calon peserta yang bingung memilih program studi yang ada. “Sebaiknya sebelum mendaftarkan diri para calon peserta membuka informasi dan tata cara pendaftaran SBMPTN di laman http://www.sbmptn.or.id agar tidak salah melangkah dan mencari tahu mengenai program studi yang diminati,” katanya.
Dari data tahun lalu, peminat masuk ke Universitas Jember melalui jalur ujian tulis mencapai 28.083 orang. Untuk diketahui, 30 % kursi mahasiswa baru seluruh PTN di Indonesia akan dipenuhi melalui jalur SBMPTN 2014, sedangkan 50% diperoleh dari jalur Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) yang kini tinggal menunggu pengumuman hasil kelulusannya. Sementara 20% sisanya diserahkan kepada tiap PTN melalui seleksi lokal atau seleksi mandiri. (Mj)
Baca Juga:
sumber: web unej
- Bagaimana Bisa Tahu Biaya Masuk Kuliah Di UNEJ 2014 Dan Jadwal Registrasi Ulang?
sumber: web unej
- Bagaimana Bisa Tahu Biaya Masuk Kuliah Di UNEJ 2014 Dan Jadwal Registrasi Ulang?
MAS MBA KALO ADA SALAH NAMA KURANG SATU HURUF DAN SUDAH MEMBAYAR BAGAIMANA ?
ReplyDeletekesalahannya pada saat masukkan nama di Teller atau saat pendafataran Online..??
DeleteMAS MBA KALO ADA SALAH NAMA KURANG SATU HURUF PADA PENDAFTARAN ONLINE DAN SUDAH MEMBAYAR BAGAIMANA ?
ReplyDeleteSilahkan langsung tanya dan gabung di http://www.facebook.com/groups/mabaunej2015
Delete